Sinau Daring Bersama Jakarta SLiMS Community Membangun Digital e-Book Market Place

Sabtu, 14 November 2020 telah dilaksanakan sinau secara daring mengenai cara membangun digital ebook marketplace. Peserta yang mendaftar sebanyak 242 orang. Kegiatan sinau ini dipandu oleh Farih Faruk Mufasir selaku moderator pada kegiatan sinau ini. Sinau dimulai pukul 10.00 WIB dan berlangsung Pembukaan acara diawali dengan kata sambutan oleh Ketua Pelaksana Sinau Fiona Alifa, Agus Setiawan yang merupakan perwakilan dari Hasan Digital, selanjutnya kata sambutan oleh Koordinator Jakarta SLiMS Ibnu Fatkhan.

Materi digital ebook marketplace ini dijelaskan oleh Annisa Nur Fadillah. yang merupakan salah satu perintis digital ebook market place. partisipasi para peserta sangat aktif dalam mengikuti rangkaian kegiatan ini. Dengan adanya sharing pengalaman para peserta dalam digital ebook marketpkace yang pernah dilakukan di instansi nya. Antusias peserta sangat tinggi dengan adanya diskusi oleh para narasumber dan peserta yang memiliki pengalaman dan adanya umpan balik berupa pertanyaan dari peserta yang lain, sehingga diskusi berjalan menarik.

Video Selengkapnya:

Materi Sinau :

link serifikat : https://event.slims.id/e/15/certificate

*catatan : yang bisa mengunduh link sertifikat adalah peserta yang telah melakukan registrasi

Survey integrasi marketplace buku dengan katalog perpustakaan
KLIK UNTUK MENUJU SURVEY